No Prestasi: 634
Bidan Pertama yang Menulis Buku Kisah Nyata dan Pengalaman Pribadi Terbanyak di Dunia
REKORIS :
ANASTASIA ELISA HERMAN
DESKRIPSI :
Tak pernah terbersit dalam diri Elisa bahwa ia kelak akan menekuni profesi sebagai seorang bidan-perawat. Apalagi pasien yang ia tangani adalah pasien hospice. Hospice ialah perawatan bagi pasien ‘terminal’ (stadium akhir) yang tak diperlukan lagi pengobatan pada penyakitnya. Perawatan ini bertujuan untuk meringankan derita dan rasa tak nyaman pasien. Biasanya perawatan ini diperkirakan kurang dari enam bulan. Pengalaman merawat pasien hospice turut menguatkan pelayanannya sebagai perawat. Bahkan, hal itu menumbuhkan tunas-tunas kebahagiaan di taman hatinya. Elisa berusaha mendampingi dan mempersiapkan pasien menjelang ajal. Ia berharap, secercah kebahagiaan bisa diteguk pasien sebelum memasuki alam lain (kematian). Selain mendampingi pasien, Ibu Elisa juga menguatkan dan mendampingi keluarga pasien. Ia berusaha agar keluarga pun ikut terlibat untuk menemani anggota keluarga mereka yang sedang menyongsong maut.
Pengalaman – pengalaman pelayanan nya banyak ia tuangkan dalam tulisan, bagaimana pengalaman nya ketika mendapingi para pasien hospice. Sungguh pengalaman yang sangat berharga khususnya bagi rekan – rekan seprofesi dan para praktisi kesehatan. Tentang bagaimana mendampingi pasien menjelang ajal menjadi salah satu pelayanan yang setia dihidupinya. Ada kebahagiaan tersendiri kala ia bisa menemani dan mempersiapkan pasien menghadapi akhir hidup mereka.
Inilah sebuah memoar pribadi, kisah nyata yang inspiratif, penuh makna, dan sangat menyentuh hati sehingga jangan sampai terlewatkan sedikitpun. Buku yang sangat bagus dan harus dibaca oleh khalayak umum, khususnya para praktisi kesehatan. Belajar ketulusan, keikhlasan, dan kekuatan doa. Semoga doa kita didengar oleh-Nya dan mendapatkan keputusan terbaik dari segala.
Atas prestasinya Lembaga Prestasi Indonesia Dunia (Leprid) mengapresiasikan dan mencatat sebagai rekor ke- 634