No Prestasi: 790
Literasi Membaca Alquran Braille Diikuti 1.001 Peserta Tuna Netra (Dalam Rangka Hari Disabilitas)
REKORIS :
- Pemrakarsa : Drs. H. Arief Pribadi, MMTR. (Presiden Rumah Aspirasi Tuna Netra Indonesia)
- Penyelenggara : Rumah Aspirasi Tuna Netra Indonesia
- Penyelenggara : Ikatan Tuna Netra Muslim Indonesia
DESKRIPSI :
Kamis 1 Desember 2022 Ratusan penyandang disabilitas netra dari berbagai usia dan dari beberapa tempat yaitu: Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi (Jabodetabek) dan Bandung Raya datang berbondong-bondong ke Masjid Istiqlal, Jakarta untuk membaca Al Quran Braille bersama. Acara ini di prakarsai oleh Drs. H. Arief Pribadi, MMTR, sebagai Presiden Rumah Aspirasi Tuna Netra Indonesia, bersama Ikatan Tunanetra Muslim Indonesia (ITMI), dan Rumah Aspirasi Tunanetra Indonesia sebagai penyelenggara acara.
Bersamaan dengan dengan peringatan hari disabilitas internasional, acara ini menjadi momen yang luar biasa dan sangat menginspirasi, menjadi momen yang sangat berharga bagi saudara-saudara kita penyadang disabilitas.
LEPRID mengapresiasi kegiatan ini dan memberikan penghargaan kepada Drs. H. Arief Pribadi, MMTR(Presiden Rumah Aspirasi) sebagai pemrakarsa, dan kepada ITMI dan Rumah Aspirasi Tuna Netra Indonesia sebagai Penyelenggara. Semoga dengan adanya kegiatan seperti ini bisa memberikan ruang yang cukup bagi penyandang disabilitas agar optimal dalam perannya mengisi pembangunan negeri, agar menjadi negeri yang semakin berdaulat, maju dan adil dalam kemakmuran serta makmur dalam keadilan.
Lembaga Prestasi Indonesia Dunia (LEPRID) mencatat rekor ini dengan nomor urut 790