DZIKIR dan GERAKAN KOLOSAL PENCAK SILAT dengan PESERTA PENDEKAR TERBANYAK.
30 Desember 2018 di Kabupaten Ponorogo diadakan kegiatan Dzikir dan gerakan kolosal pencak silat yang di gelar oleh Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Ponorogo. kegiatan ini dihadiri oleh Forkopimda Kabupaten Ponorogo dan puluhan ribu warga PSHT Cabang Ponorogo. Acara tersebut mengambil tema “Dengan Semangat Jiwa Setia Hati dan Tekad Memayu Hayuning Bawono Kita Wujudkan Masyarakat yang Aman, Adil, Makmur, Sejahtera di Bawah Naungan NKRI”.
Dalam acara itu juga digelar Deklarasi Pemilu Damai 2019 dan penggalangan dana untuk korban tsunami di Banten dan Lampung.
Lembaga Prestasi Indonesia-Dunia (LEPRID) memberi penghargaan atas prestasi rekor “Dzikir dan gerakan kolosal pencak silat dengan peserta pendekar terbanyak di dunia” dengan jumlah 45.024 peserta. Dan sebagai penerima penghargaan dari LEPRID adalah :
- Pemrakarsa : H. Ipong Muchlissoni (Bupati Ponorogo)
- Inisiator : Keluarga Besar Persaudaraan Setia Hati Terate Cab. Ponorogo
- Pendukung : AKBP Radiant, SIK, M.Hum (Kapolres Ponorogo) danLetkol Inf Made Sandi Agusto (Dandim 0802 Ponorogo)
Link : https://nusantaranews.co , https://nusantaranews.co , https://news.detik.com
Video : https://www.youtube.com , https://www.youtube.com