REKOR PROGRAM INOVASI KEPEDULIAN TERHADAP LANSIA MELALUI PENCANANGAN MINGGU LANSIA DAN PEMBENTUKAN SAHABAT PEDULI LANSIA PERTAMA DI INDONESIA
PERAIH PRESTASI : H. M. Ridwan Kamil, S.T, M.U.D dan H. Dedi Supandi, S.STP., M.Si
Pada hari Minggu 16 Juli 2017 kota bandung melaksanakan launching Gerakan Minggu Lansia di Balaikota Bandung. Pada kegiatan ini para lansia akan di temani oleh para relawan
untuk melaksanakan kegiatan menyenangkan seperti mengobrol, berolahraga atau berjalan – jalan selama seharian penuh. Dan kegiatan yang digagas oleh Walikota Bandung ini terinspirasi dari salah seorang veteran yang berusia 107 tahun yan mengatakan bahwa veteran tersebut mereasa kesepian dan butuh perhatian dan maka dari itu Walikota Bandung, Bapak Ridwan Kamil menciptakan program ini agar para lansia juga berbahagia untuk tinggal di kota Bandung.
Dan Atas Program yang sangat inspiratif dan bermanfaat maka Lembaga Prestasi Indonesia Dunia (LEPRID) memberikan penghargaan kepada Walikota Bandung Bapak H. M. Ridwan Kamil, S.T, M.U.D dan Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Pemberdayaan Masyarakat Kota Bandung, Bapak H . Dedi Supandi, S.STP., M.Si Atas Prestasi Rekor Program Inovasi Kepedulian Terhadap Lansia Melalui Pencanangan Minggu Lansia dan Pembentukan Sahabat Pedulia Lansia Pertama di Indonesia.
LOKASI : BANDUNG